Mahasiswa Komunikasi Penyiaran Islam IAIN Tuntaskan Magang di Diskominfo Ponorogo

SEBANYAK sembilan mahasiswa Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ponorogo mengakhiri masa magang di Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) Ponorogo. Mereka dilepas langsung Kepala Diskominfotik Bambang Suhendro, Kamis (9/6/2022).

Selama dua bulan, para mahasiswa program studi komunikasi penyiaran Islam (KPI) itu melakukan praktik peliputan berita serta mendalami pola pengelolaan informasi dan komunikasi publik.

Kadiskominfotik berharap para mahasiswa itu mendapat sesuatu yang lebih serampung menjalani magang. Sebab, mereka sudah merasakan langsung ritme kerja bersamaan kebiasaan menjaga  kedisiplinan. Setidaknya, sudah ada output ketika ilmu yang didapat di bangku kuliah diterapkan dalam dunia kerja.

‘’Kalau outcomes merupakan hasil jangka menengah sebelum merasakan impact (dampak) dalam jangka panjang,’’ kata Bambang.

Menurut dia, kemampuan seseorang juga dapat diukur dari pengetahuan yang diserap dan dengan siapa berinteraksi. Bambang mengingatkan para mahasiswa tentang datangnya era smart society 5.0  yang memanfaatkan kemajuan teknologi. Penduduk muda yang akan mendapatkan bonus demografi itu pada 10 tahun atau 20 tahun mendatang.

‘’Kesuksesan itu juga bergantung karakter yang terbentuk dari kebiasaan positif,’’ jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik (PIKP) Diskominfotik Ponorogo Supriyono mengungkapkan perlunya peran generasi muda dalam menangkal hoaks yang tidak berbasis fakta. Pengalaman yang didapat para mahasiswa selama magang seyogianya disebarkan di lingkungan kampus.

‘’Bagaimana mengelola informasi dan komunikasi dengan baik,’’ ungkapnya. (kominfo/fad/hw)