Rapat Sinkronisasi Persiapan LCCK Sebakorwil I Di Madiun

Bertempat di gedung pertemuan lantai II Bakorwil I Madiun, Selasa (16/1) diselenggarakan Rapat Sinkronisasi Persiapan Lomba Cerdik Cermat Komunikatif ( LCCK ) Bagi Kelompok Informasi Masyarakat ( KIM ) Se Bakorwil  I  Madiun Tahun 2018.

Turut hadir pada acara tersebut Kepala Bakorwil I Madiun dalam hal ini diwakili Popy Hariyati, SE., Sekretaris Bakorwil I Madiun dan Narasumber dari Dinas Kominfo Provinsi Jawa Timur, Ambar  Sulistyorini, SH, .MM Kepala Bidang Komunikasi Publik.

Dalam paparannya Ambar Sulistyorini menyampaikan empat poin dalam pengembangan KIM kedepan, utamanya dalam monitoring diantarnya:

  • Penguatan Kelembagaan KIM
  • Pola Pemberdayaan
  • Pemanfaatan TIK
  • Pembinaan dan Pengembangan

Adapun tujuan diselenggarakannya sinkronisasi persiapan LCCK bagi kelompok informasi masyarakat (KIM) se-bakorwil I di Madiun diantaranya:

Memberikan ruang bagi KIM di Jawa Timur untuk terus berinteraksi, bertukar infromasi dan gagasan dalam melaksanakan peran KIM sebagai agen informasi di tengah masyarakat dirasa cukup berhasil dengan antusiasme dilihat dari kehadiran seluruh KIM se-Bakorwil I Madiun. (Kominfo/Pji)